Komunikasi dan Akses Informasi di Kota Tidore Sebagian Terganggu dari Semalam

- 15 Februari 2023, 13:24 WIB
Teknisi sedang melakukan pengecekan di salah satu titik Taman Balibunga Rum Kota Tidore Kepulauan
Teknisi sedang melakukan pengecekan di salah satu titik Taman Balibunga Rum Kota Tidore Kepulauan /Iswan/WartaTidore.com

WARTA TIDORE - Sejak semalam, akses informasi dan komunikasi di Kota Tidore Kepulauan, sebagian alami gangguan jaringan telekomunikasi, aktifitas warga pun terhambat dengan terjadinya gangguan jaringan tersebut.

Warga yang aktifitasnya akses informasi dan komunikasi via jaringan internet itu, sontak merasa terganggu dengan gangguan sinyal secara tiba-tiba mengalami gangguan.

Gangguan jaringan terjadi pada Selasa, 14 Februari 2023 malam sekitar pukul 20.38 WIT. Keluhan warga yang semakin berulang-ulang menjelang siang pada Rabu, 15 Februari 2023.

Baca Juga: Sejumlah ASN di Kota Tidore Kepulauan Ikut Pelatihan Kepemimpinan

Pantauan media ini, pihak teknisi sedang menyelidiki sumber gangguan di salah satu titik (Menho), yang ada di Taman Balibunga Rum, Kelurahan Rum Balibunga Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan (Tikep).

Akibat gangguan jaringan, terlihat di Taman Balibunga Rum dan Pelabuhan Rum, warga berdatangan hanya untuk menemukan sinyal yang dipancarkan dari Kota Ternate.

Mereka (warga) mengaku, kesulitan akses informasi dan komunikasi saat berada di tempat tinggal.

Hingga berinisiatif sendiri menuju ke Taman Balibunga Rum dan Pelabuhan Rum, agar bisa dapat sinyal yang dipancarkan dari Ternate.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah