PVMBG: Aktivitas Gunung Gamalama Kota Ternate Maluku Utara Alami Peningkatan Kegempaan

- 3 Mei 2023, 20:47 WIB
Aktivitas Gunung Gamalama Kota Ternate Maluku Utara Alami Peningkatan Kegempaan
Aktivitas Gunung Gamalama Kota Ternate Maluku Utara Alami Peningkatan Kegempaan /Antara

WARTA TIDORE - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi melaporkan bahwa aktivitas vulkanik Gunung Gamalama di Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) pada tanggal 3 Mei 2023 telah terdeteksi secara visual dan instrumental dari Pos Pengamatan Gunungapi (PGA) mengalami peningkatan aktivitas kegempaan.

Menurut Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Hendra Gunawan kejadian gempa vulkanik dalam biasanya tercatat 1-2 kali per hari.

Baca Juga: Sikap Tolerasi AMGPM Kota Ternate Maluku Utara Diapresiasi Wali Kota

Hembusan asap kawah umumnya teramati berwarna putih tipis hingga tebal dengan ketinggian 10-300 meter di atas puncak.

Namun saat ini masih berada pada Level II sejak 10 Maret 2015, dikutip dari Antara pada hari Rabu, 3 April 2023.

Gunung Gamalama sendiri mengalami erupsi terakhir pada tanggal 4 Oktober 2018 dengan tinggi kolom abu 250 meter dari puncak.

Baca Juga: Pasca Bentrok 2 Kelompok di Ternate Maluku Utara, Kapolres: Situasi Keamanan Telah Kondusif

Karakteristik erupsi umumnya terjadi di kawah pusat dengan precursor erupsi yang relatif singkat.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x