Dekan FKIP Unkhair: Pimpinan FKIP Seluruh Indonesia Ingin Kunjungi Kota Tidore Kepulauan, Ini Kata Wali Kota

- 26 Juni 2023, 15:52 WIB
Dekan FKIP Universitas Khairun Ternate Abdul Mas'ud, beserta rombongan dan Wali Kota Tidore beserta OPD terkait di ruang rapat Wali Kota Tidore Kepulauan pada hari Senin, 26 Juni 2023.
Dekan FKIP Universitas Khairun Ternate Abdul Mas'ud, beserta rombongan dan Wali Kota Tidore beserta OPD terkait di ruang rapat Wali Kota Tidore Kepulauan pada hari Senin, 26 Juni 2023. /tidore.pikiran-rakyat.com/ Iswan Dukomalamo/

WARTA TIDORE - Pada saat acara Forkom FKIP se Indonesia, dimana Unkhair Ternate menjadi tuan rumah, Dekan FKIP Universitas Khairun (Unkhair) Ternate Abdul Mas'ud mengungkapkan bahwa, seluruh pimpinan FKIP di se Indonesia ingin mengunjungi Kota Tidore Kepulauan dan melihat keindahan Pulau Tidore yang memiliki begitu banyak sejarah di masa lampau.

Pemerintah Kota Tidore Kepulauan siap mendukung acara Forum Komunikasi (Forkom) Pimpinan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Negeri se Indonesia yang akan diselenggarakan di Kota Ternate pada tanggal 6-9 Juli.

Baca Juga: 8 Kecamatan dan Kelurahan, Desa di Kota Tidore Kepulauan Provinsi Maluku Utara

Hal tersebut diungkapkan oleh Wali Kota Tidore Kepulauan, Capt H. Ali Ibrahim, saat melakukan audien dengan Dekan FKIP Universitas Khairun Ternate, Abdul Mas'ud, beserta rombongan di ruang rapat Wali Kota Tidore pada hari Senin, 26 Juni 2023.

Dekan FKIP Universitas Khairun (Unkhair) Ternate Abdul Mas'ud menyatakan, FKIP Unkhair Ternate akan menjadi tuan rumah acara Forkom FKIP Negeri se Indonesia yang akan dilaksanakan pada tanggal 6-9 Juli mendatang.

Baca Juga: Kecamatan dan Kelurahan di Kota Ternate Provinsi Maluku Utara

"Kehadiran kami ke Pemerintah Kota Tidore Kepulauan adalah untuk meminta dukungan, karena seluruh pimpinan FKIP di se Indonesia ingin mengunjungi Kota Tidore dan melihat keindahan Pulau Tidore yang memiliki begitu banyak sejarah di masa lampau," kata Abdul Mas'ud.

Abdul Mas'ud juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, khususnya Wali Kota Tidore Kepulauan, karena telah menerima audien ini.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah