Wali Kota Tidore Kepulauan: Keberadaan Pendidikan yang Kumulatif Sangat Penting Menuju Indonesia Emas 2045

- 29 Agustus 2023, 18:25 WIB
Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unkhair Ternate di Kelurahan Gambesi Kota Ternate pada Selasa, 29 Agustus 2023.
Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unkhair Ternate di Kelurahan Gambesi Kota Ternate pada Selasa, 29 Agustus 2023. /tidore.pikiran-rakyat.com/Iswan/

WARTA TIDORE - Keberadaan pendidikan yang kualitatif sangat penting dalam membentuk generasi muda yang siap menghadapi tantangan menuju Indonesia Emas 2045. Visi ambisius ini dapat tercapai melalui investasi yang tepat dalam pendidikan generasi muda.

Hal tersebut diungkapkan oleh Wali Kota Tidore Kepulauan Capt.H.Ali Ibrahim, yang juga merupakan Ketua Alumni Unkhair Kota Tidore Kepulauan, saat menjadi narasumber pada acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unkhair Ternate di Kelurahan Gambesi Kota Ternate pada Selasa, 29 Agustus 2023.

Wali Kota Tidore Kepulauan menjelaskan, dalam meraih Visi Indonesia Emas 2045, Presiden Jokowi menekankan bahwa upaya ini tidak hanya mengenai kuantitas, melainkan juga kualitas sumber daya manusia (SDM).

Pendidikan harus meningkatkan aspek fisik, keterampilan, karakter produktif, dan disiplin, termasuk penguasaan Iptek. Generasi muda diharapkan menjadi harapan pemerintah untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Ali Ibrahim juga menyoroti komitmen pemerintahannya bersama Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Muhammad Sinen, dalam memprioritaskan pendidikan untuk penguatan sumber daya manusia.

Selama dua periode kepemimpinannya, anggaran pendidikan di Kota Tidore dialokasikan sebesar 200 Miliar setiap tahun atau lebih dari 21%, melebihi ambang batas 20% yang diamanatkan oleh UU.

Hal ini mencakup pembangunan sekolah, peningkatan kualitas guru, pendidikan dasar 9 tahun gratis, dan pelayanan kesehatan gratis dengan E-KTP Kota Tidore Kepulauan.

Ali Ibrahim menegaskan bahwa peran pendidikan dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 memerlukan pendidikan berkualitas dan karakter, kurikulum yang relevan dan inklusif, serta pemanfaatan teknologi dalam pendidikan.

Kolaborasi semua pihak diperlukan untuk menciptakan lingkungan pendidikan optimal yang mampu mendukung visi tersebut.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah