Jelang Ramadhan 2023: Jajanan Emping Melinjo di Desa Baron Jawa Timur Banjir Pesanan

- 14 Maret 2023, 09:17 WIB
Pembuatan jajanan emping melinjo Mbah Wаrѕіуеm dаn Mbah Sujоnо dі Dеѕа Bаrоn Kесаmаtаn Mаgеtаn Kаbuраtеn Mаgеtаn, Jawa Tіmur.
Pembuatan jajanan emping melinjo Mbah Wаrѕіуеm dаn Mbah Sujоnо dі Dеѕа Bаrоn Kесаmаtаn Mаgеtаn Kаbuраtеn Mаgеtаn, Jawa Tіmur. /Antara/Dіѕkоmіnfо Kаbuраtеn Mаgеtаn

WARTA TIDORE - Jelang Ramdhan 2023, jajanan emping melinjo Mbah Warsiyem dan Sujono di Desa Baron Kecamatan Magetan Provinsi Jawa Timur dibanjiri pesanan.

Mbah Warsiyem, pembuat jajanan emping melinjo mengungkapkan bahwa menjelang Ramadhan 2023, jajanan emping melinjo kebanjiran pesanan.

"Biasanya kita emping melinjo dititipkan ke pengepul, tapi menjelang Ramadhan 2023 ini pembeli datang sendiri ke rumah untuk memesan," katanya dikutip dari Antara pada Senin,13 Maret 2023.

Baca Juga: Dokumen Informasi Dugaan TPPU Diserahkan PPATK ke Kemenkeu, Mahfud MD Ungkap Transaksi Janggal

"Diantara yang memesan, ada yang memang untuk konsumsi dan dan yang memesan untuk menjualnya kembali," terangnya.

Dalam sehari, Warsiyem bersama suaminya Sujono mampu menghasilkan 5 kilo jajanan emping melinjo.

Per kilo jajanan emping melinjo dibandrol dengan harga Rp65 ribu, jelang lebarang harganya naik.

Baca Juga: Buronan Interpol Asal Jepang Yamazaki Yusuke Terdeteksi di Indonesia

"Per kilo emping melinjo olahan kami yang dibeli pedagang Rp65 ribu, biasanya menjelang lebaran bisa Rp80 ribu per kilonya," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x