Manfaat Kesehatan Kulit Buah Manggis

- 1 Oktober 2023, 02:05 WIB
Ilustrasi: Manfaat kesehatan yang terdapat pada kulit buah manggis.
Ilustrasi: Manfaat kesehatan yang terdapat pada kulit buah manggis. /Pixabay.com/Taboty/

WARTA TIDORE - Buah manggis memiliki rasa manis dan asam yang lezat serta mengandung banyak zat gizi. Buah manggis merupakan salah satu buah tropis dengan kulit tebal berwarna merah kemerahan yang agak keras. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kulit buah manggis yang keras ini memiliki banyak manfaat kesehatan, terutama dalam melawan kanker.

Dikutip dari laman dinkes.pakpakbharatkab.go.id pada Sabtu, 30 September 2023, Badan Penelitian Teknologi Pertanian (BPTP) Sumatera Barat meyakini bahwa jus dari kulit manggis dapat membunuh sel-sel kanker dan tumor karena memiliki sifat antioksidan dan antiproliferatif.

Bahkan, kemampuan antioksidan kulit manggis melebihi vitamin C dan E yang dikenal sebagai antioksidan yang sangat efektif.

Kandungan xanton dalam kulit manggis memiliki banyak manfaat, termasuk kemampuan untuk melawan berbagai jenis kanker seperti kanker payudara, kanker paru-paru, kanker prostat, kanker hati, kanker pencernaan, dan leukemia.

Ekstrak kulit manggis juga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dan memiliki efek penyembuhan pada penyakit seperti tuberculosis (TBC), asma, serta sifat antiinflamasi dan antidiare.

Selain itu, kulit buah manggis juga dapat digunakan untuk mengatasi penyakit jantung koroner dan HIV, serta memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya.

Penelitian tentang kulit buah manggis ini telah dilakukan sejak tahun 2008 dan dihakpatenkan pada tahun 2011 setelah melibatkan 40 tenaga ahli dari BPTP Sumbar. Dengan demikian, temuan ini tidak dapat diklaim oleh pihak lain.

Jika Anda ingin mengolah kulit buah manggis sendiri untuk mengatasi asam urat, rematik, atau kanker, cukup iris kulit manggis kecil-kecil, lalu jemur sampai kering.

Celupkan 2-3 iris kulit manggis kering ke dalam 2 gelas air panas. Setelah air berwarna ungu dan hangat, ramuan tersebut dapat diminum.***

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: dinkes.pakpakbharatkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah