Kerja Sama Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dengan TP PKK Raih Juara III Lomba Cipta Menu Pangan Lokal B2SA

- 19 September 2023, 19:06 WIB
Lomba B2SA Tingkat Provinsi Maluku Utara yang berlangsung di Pelataran Sekretaris PKK Maluku Utara pada Selasa, 19 September 2023.
Lomba B2SA Tingkat Provinsi Maluku Utara yang berlangsung di Pelataran Sekretaris PKK Maluku Utara pada Selasa, 19 September 2023. /tidore.pikiran-rakyat.com/Iswan/

WARTA TIDORE - Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, bekerja sama dengan TP PKK, telah meraih juara III dalam Lomba Cipta Menu Pangan Lokal Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) Tingkat Provinsi Maluku Utara dengan kategori Menu Makan Siang. Lomba ini diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan pada Selasa, 19 September 2023.

Ketua TP-PKK Kota Tidore Kepulauan, Hj. Safia Ali Ibrahim, memberikan apresiasi dan kebanggaannya kepada peserta Lomba B2SA yang mewakili Kota Tidore Kepulauan dalam kompetisi tersebut. Dia mengatakan bahwa persiapan Kota Tidore Kepulauan untuk mengikuti lomba ini singkat, namun mereka berhasil meraih Juara III pada lomba B2SA tingkat Provinsi.

Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Abdul Hakim Adjam, juga memberikan pesan kepada peserta B3SA perwakilan Kota Tidore Kepulauan untuk tetap semangat dan tidak berkecil hati. Dia berharap pada tahun depan Kota Tidore Kepulauan dapat meraih juara I.

Menu makan siang yang dilombakan dari Kota Tidore Kepulauan meraih skor nilai sebesar 392 poin. Beberapa menu yang ditampilkan antara lain Sikeju (Singkong, Kelapa, Keju), Tuna Krispy Anggur Saus Biji Kala, Gule Kacang Hijau Daun Gingseng, Nori Woku Sarlika, Tim Pikorina, Puding Kelor Pelangi, dan Jus Delima Mix Buah Bidara.

Ketua TP PKK Kota Tidore Kepulauan Hj. Safia Ali Ibrahim, bersama dengan Ketua I TP PKK Hj. Rahmawati Muhammad Sinen, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan Abdul Hakim Adjam, serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Tidore Kepulauan Yakub Maradjabessy, menyaksikan perlombaan B2SA Tingkat Provinsi Maluku Utara yang berlangsung di Pelataran Sekretaris PKK Maluku Utara pada Selasa, 19 September 2023.

Turut hadir dalam acara ini Staf Ahli Gubernur Maluku Utara, Ketua TP PKK Provinsi Maluku Utara, Kepala Dinas Pangan Provinsi Maluku Utara, Ketua TP PKK Kabupaten/Kota, dan Para Kepala Dinas Ketahanan Pangan se-Provinsi Maluku Utara.***

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah