Selama Libur Lebaran 2024, Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat Gelar Pesta Pantai Sasak

- 7 April 2024, 16:06 WIB
Pasir Pantai Sasak Pohon Seribu yang luasnya menjadi tujuan wisata di daerah tersebut. Pada Libur Lebaran 2024, Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat akan mengisi dengan pesta pantai atau pesta rakyat yang berlangsung mulai 11 hingga 14 April 2024.
Pasir Pantai Sasak Pohon Seribu yang luasnya menjadi tujuan wisata di daerah tersebut. Pada Libur Lebaran 2024, Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat akan mengisi dengan pesta pantai atau pesta rakyat yang berlangsung mulai 11 hingga 14 April 2024. /ANTARA/Altas Maulana/

WARTA TIDORE - Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat akan mengadakan Pesta Pantai Sasak dengan pertunjukan seni budaya dan hiburan rakyat selama libur Lebaran 2024.

"Pesta pantai ini akan berlangsung mulai tanggal 11 hingga 14 April dengan partisipasi dari pihak nagari (desa) dan kelompok sadar wisata yang ada," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Pasaman Barat, Afrizal pada Minggu, 7 April 2024.

Menurutnya, pesta pantai akan diselenggarakan di dua lokasi, yaitu di objek wisata Pohon Seribu Jorong Pondok dan Muaro Pantai Sasak.

Pihaknya telah mengadakan pertemuan dan rapat dengan pihak nagari (desa) dan kelompok sadar wisata, serta melibatkan kepolisian, TNI, Satpol PP, BPBD, Dinas Perhubungan, Badan Pendapatan Daerah, dan pihak terkait lainnya.

"Berbagai kesenian seperti tari piring, ronggeng, dan kesenian lainnya akan ditampilkan untuk merawat budaya dan menghibur para perantau yang berkunjung ke Pantai Sasak," katanya.

Selain itu, akan ada pameran kerajinan dan ekonomi kreatif, serta sajian kuliner khas Pantai Sasak.

Dia menyatakan bahwa Pantai Sasak merupakan salah satu destinasi utama Pasaman Barat yang masih dalam tahap pengembangan, dan penting untuk merawatnya serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keberadaan objek wisata tersebut.

"Yang terpenting bagi pengunjung adalah kepuasan, kenyamanan, dan keamanan, sehingga mereka akan membawa kesan yang baik," tambahnya.

Dia berharap tidak akan ada pungutan liar atau peningkatan harga yang dapat memberatkan pengunjung.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah