Selama Arus Mudik Lebaran 2024, Polda Sumatera Utara Catat Terjadi 41 Kecelakaan Lalu Lintas

- 9 April 2024, 21:48 WIB
Petugas Polda Sumatera Utara mengatur lalu lintas setelah terjadi kecelakaan tunggal melibatkan sebuah truk di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada hari Senin (8/4/2024).
Petugas Polda Sumatera Utara mengatur lalu lintas setelah terjadi kecelakaan tunggal melibatkan sebuah truk di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada hari Senin (8/4/2024). /Polda Sumatera Utara/

WARTA TIDORE - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Utara mengumumkan, sebanyak 41 kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah hukumnya selama arus mudik Lebaran 2024.

"Menurut data yang dikumpulkan oleh Command Center Polda Sumut, dari tanggal 4 hingga 8 April ini, tercatat sebanyak 41 kecelakaan," kata Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi pada Selasa, 9 April 2024.

Hadi melanjutkan, dari 41 kecelakaan tersebut, terdapat 10 orang yang meninggal dunia, 19 mengalami luka berat, dan 51 orang mengalami luka ringan, dengan kerugian materiil mencapai Rp185,7 juta.

"Kami juga mengimbau kepada para pengemudi agar tidak mengonsumsi alkohol dan obat-obatan terlarang karena hal ini berpotensi membahayakan keselamatan penumpang dan pengguna jalan lainnya," ucapnya.

Selain itu, untuk mengurangi angka kecelakaan, Polda Sumut dan pihak terkait melakukan tes urine bagi pengemudi di berbagai moda transportasi, baik udara, darat, maupun laut.

Kami berharap para pengemudi dalam kondisi sehat, dan memberikan kenyamanan serta keamanan bagi penumpang selama arus mudik dan arus balik Lebaran.

Hadi juga menyatakan bahwa menurut catatan Command Center Polda Sumut, kemacetan lalu lintas terbesar selama musim mudik terjadi di wilayah Polres Labuhanbatu Selatan, tepatnya di Jalan Jenderal Sudirman 2, Kota Pinang, Kecamatan Kota Pinang, Labuhanbatu Selatan.

"Hal ini disebabkan oleh tingginya volume kendaraan yang melintas, terutama dari Provinsi Riau," katanya.

Di wilayah lainnya, menurut Hadi, di Kabupaten Labuhanbatu Utara, kemacetan lalu lintas terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Kilometer 48-75, Aek Kanopan Timur, Kecamatan Kualuh Hulu, Labuhanbatu Utara, dengan panjang kemacetan mencapai tiga kilometer.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x