Seorang Hafiz Asal Kelurahan Rum Kota Tidore Kepulauan Bangun Kampung Quran, Selain Hafalan, Adab Diutamakan

- 13 Maret 2024, 22:51 WIB
Ustadz Samsudin Taher, Pengelola Kampung Quran di Kota Tidore Kepulauan Maluku Utara.
Ustadz Samsudin Taher, Pengelola Kampung Quran di Kota Tidore Kepulauan Maluku Utara. /tidore.pikiran-rakyat.com/Iswan/

WARTA TIDORE - Seorang hafiz asal Kelurahan Rum Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan yang bernama Ustadz Samsudin Taher, sekian lama meninggalkan kotanya untuk mondok di berbagai tempat (menuntut ilmu), kuliah dan mengabdi wilayah Jawa, kini dirinya kembali mengabdi di negeri sendiri dengan membangun Kampung Quran.

Karir Ustadz Samsudin Taher

Samsudin Taher, salah satu hafiz Kota Tidore ini pernah menjadi imam di salah satu masjid di Kota Bogor selama hampir 4 tahun. Dirinya juga pernah memegang Pondok Tahfiz Darussalam, guru Quran di Kuttab Alfatih, Kepala Sekolah Kuttab Ummul Quro.

Samsudin Taher, saat ditemui media ini pada Rabu, 13 Maret 2024, dirinya menguraikan segelumit tentang dirinya di negeri orang.

Ia mengatakan, karena kepedulian terhadap generasi Kota Tidore Kepulauan maka dirinya kembali ke kampung halaman untuk membangun Kampung Quran.

Tujuan Kampung Quran

Tujuannya membentuk generasi dengan karakter akhlak (adab) yang berbudi pekerti seperti apa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.

"Meski hafal Al Quran dan hadist menjadi utama, namun tak hanya itu, Kampung Quran ini tujuannya untuk membentuk generasi akhlak berbudi pekerti yang baik," kata Samsudin.

Kampung Quran yang dibangun oleh dirinya baru dimulai, dan memulainya di Kelurahan Rum. Sudah berjalan selama 2 hari, jumlah santri yang telah mendaftar sekitar 60 lebih santri yang berasal dari Tidore Utara.

Santri yang bergabung di Kampung Quran, saat masuk ada uang sarana sebesar Rp.200 ribu, untuk biaya perbulannya setiap santri Rp.150 ribu.

"Berharap para orang tua memfasilitasi anaknya untuk belajar di Kampung Quran, bersama kita bekali anak-anak kita menjadi pribadi yang sesuai dengan Al Quran dan hadist," tutupnya.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: tidore.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x