Upaya Tingkatkan SDM, Kerja Sama Pemkot Tidore dengan UI Bakal Realisasi Beasiwa untuk ASN dan Masyarakat Umum

- 1 Juni 2023, 02:00 WIB
Zoom meeting dengan Dekan Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Indonesia (UI), Prof Dr. Chandra Wijaya, beserta stafnya, di ruang rapat Wali Kota Tidore pada hari Rabu, 31 Mei 2023.
Zoom meeting dengan Dekan Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Indonesia (UI), Prof Dr. Chandra Wijaya, beserta stafnya, di ruang rapat Wali Kota Tidore pada hari Rabu, 31 Mei 2023. /Iswan Dukomalamo/WartaTidore.com

WARTA TIDORE - Dalam upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Tidore Kepulauan, pemerintah daerah terus berupaya memberikan beasiswa kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat umum, untuk melanjutkan pendidikan tingkat sarjana, magister, dan doktor.

Hal ini diungkapkan oleh Wali Kota Tidore Kepulauan Capt H. Ali Ibrahim, yang didampingi oleh Inspektur Daerah Arif Radjabessy, Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Tidore Kepulauan Mansyur, dan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Zulkifli Ohorella, saat mengikuti zoom meeting dengan Dekan Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Indonesia (UI), Prof Dr. Chandra Wijaya, beserta stafnya, di ruang rapat Wali Kota Tidore pada hari Rabu, 31 Mei 2023.

Baca Juga: Kadis Kesehatan Kota Tidore Kepulauan: Produk Olahan Pangan Lokal Bakal Jadi Makanan Tambahan di Posyandu

Capt. H. Ali Ibrahim menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada UI atas kerja sama yang telah terjalin dengan Pemerintah Daerah Kota Tidore, dalam pengembangan SDM untuk masa depan Kota Tidore.

"Kami akan menindaklanjuti pertemuan ini dengan segera melaporkan berapa banyak ASN yang akan melanjutkan studi, karena kami akan mendorong ASN untuk melanjutkan program S2 dan S3 sesuai dengan program studi yang tersedia di UI," ujar Ali.

Ali juga berharap agar kerjasama ini terus berjalan dengan baik sehingga dapat menghasilkan SDM berkualitas untuk memajukan Kota Tidore ke depan.

Baca Juga: Gugatan Tanah yang Telah Dibangun Rumah Dinas Wali Kota Tidore Ditolak PN Soasio

"Kami mengandalkan SDM berkualitas dan bermutu tinggi di Kota Tidore," tutur Ali.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x