Perkuat Bahasa Inggris di Lingkungan Madrasah, Ini yang Dilakukan Kemenag

- 13 Desember 2023, 23:29 WIB
Nikki Daughery, seorang sukarelawan Peace Corp, sedang memberikan pengajaran di Madrasah English Community.
Nikki Daughery, seorang sukarelawan Peace Corp, sedang memberikan pengajaran di Madrasah English Community. /Kemenag.go.id/Kontributor/

WARTA TIDORE - Dalam beberapa tahun terakhir, Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah menjalin sinergi dengan Peace Corp melalui inisiasi Madrasah English Community.

Peace Corp, lembaga pemerintah Amerika, memberikan bantuan sukarelawan untuk mengajar Bahasa Inggris.

Tahun 2023, tiga relawan, yaitu Nikki Daughery, Ella Zelenak, dan Sarah Mericle, bertugas di MAN 1 Blitar, MTs Harapan Baru Ciamis, dan MTsN 7 Kediri.

Mereka memberikan edukasi pada guru-guru terkait pedagogi pembelajaran dan menggelar program Madrasah English Community, termasuk belajar Bahasa Inggris online secara bulanan yang dapat diikuti oleh siswa-siswi madrasah di Indonesia.

Madrasah English Community terakhir diadakan di MAN 2 Kulon Progo Yogyakarta pada Senin, 11 Desember 2023. Acara ini melibatkan ketiga relawan Peace Corp.

Plt. Direktur KSKK Madrasah, Muchammad Sidik Sisdiyanto, mengapresiasi kegiatan ini dan berharap program ini dapat memotivasi siswa-siswi madrasah untuk mengembangkan keterampilan Bahasa Inggris mereka.

Dia juga berharap komunitas Bahasa Inggris tidak hanya ada di dunia maya saat belajar online, tetapi juga di dunia nyata dengan adanya komunitas Bahasa Inggris di masing-masing madrasah.

Dalam acara ini, para relawan Peace Corp berbicara tentang pentingnya Bahasa Inggris untuk pergaulan internasional, akses pengetahuan, dan pekerjaan. Kegiatan diakhiri dengan rekaman Modcast (Madrasah Podcast) yang akan ditayangkan di Youtube Direktorat KSKK Madrasah Channel.***

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x