BP3MI Lampung Ingatkan Masyarakat, Tidak Mudah Percaya Akun Medsos Tawarkan Loker ke Luar Negeri

- 29 Mei 2023, 15:36 WIB
Kepala BP3MI Lampung Jaka Prasetiyono ingatkan masyarakat, tidak mudah percaya akun media sosial tawarkan lowongan kerja ke luar negeri. 
Kepala BP3MI Lampung Jaka Prasetiyono ingatkan masyarakat, tidak mudah percaya akun media sosial tawarkan lowongan kerja ke luar negeri.  /Dian Hadiyatna/ANTARA

WARTA TIDORE - BP3MI Lampung mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya dengan akun-akun di media sosial yang menawarkan lowongan kerja (Loker) di luar negeri.

Kepala BP3MI Lampung, Jaka Prasetiyono, mengatakan, Ketika mendapatkan informasi lowongan kerja di media sosial, segera konfirmasi atau cari tahu ke Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) atau BP3MI setempat.

Baca Juga: Petani di Purwo Kencono Kabupaten Lampung Timur Butuh Penyuluh Pertanian Lapangan

Menurutnya, penting bagi masyarakat untuk memverifikasi kebenaran informasi mengenai lowongan kerja di luar negeri yang beredar di media sosial, karena negara tujuan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) selalu diperbarui oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

"Kemnaker selalu memperbarui negara tujuan, dan masyarakat juga dapat memeriksa perusahaan-perusahaan yang terdaftar agar dapat berangkat secara resmi," katanya pada Senin, 29 Mei 2023.

Baca Juga: Mendag Zulkifli Hasan: Kopi Lampung Menjadi Salah Satu Komoditas Ekspor Paling Diminati di Mesir
Jaka menyebutkan bahwa saat ini banyak lowongan kerja yang menawarkan gaji besar di luar negeri, namun kebenaran informasi tersebut belum pasti dan negara tujuan belum diketahui.

"Informasi-informasi tersebut kebanyakan berasal dari akun-akun pribadi, jarang dari akun perusahaan," ungkap Jaka Prasetiyono.

Ia juga menjelaskan bahwa banyak masyarakat tergoda oleh janji gaji besar dalam lowongan kerja di luar negeri, namun keamanan dan kepastian kerja yang ditawarkan belum tentu terjamin.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x