Distribusi Terlambat, Warga Geruduk Pangkalan Minyak Tanah

- 21 Januari 2023, 09:00 WIB
Keterlambatan distribusi minyak tanah, warga Kelurahan Afa-Afa geruduk pangkalan minyak tanah
Keterlambatan distribusi minyak tanah, warga Kelurahan Afa-Afa geruduk pangkalan minyak tanah /WartaTidore.com

Pantauan media ini, warga yang menggeruduk pangkalan minyak tanah di Kelurahan Afa-Afa Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan (Tikep) Provinsi Maluku Utara (Malut), sekitar pukul 08.46 WIT.

Melihat mobil tanki distribusi minyak datang, warga berbondong-bondong datang dengan puluhan jerigen ke pangkalan minyak.

Sempat adu mulut antara warga dengan pemilik pangkalan, karena mebatasi penjualan.

Baca Juga: Sejumlah Nakes di RS CB Ternate Layangkan Tuntutan Terbuka Gugat Gubernur Maluku Utara

Pemilik pangkalan membatasi jumlah penjualan agar merata pembagian kepada masyarakat.

Pemilik pangkalan minyak tanah H.Masri Hasan saat ditemui media ini mengungkapkan bahwa apabila stok minyak tanah ada maka langsung di distribusikan.

Diakuinya bahwa distribusi minyak tanah di Kelurahan Afa-Afa terjadi keterlambatan.

"Pada bulan Desember 2022 lalu, distribusi di tanggal 10, namum di bulan Januari 2023 ini, distribusi pada tanggal 21 Januari," pungkas Masri.

Baca Juga: Pemerintah Kota Tidore Kepulauan Berlakukan Kerja Bakti Mingguan, Ini Tujuannya

"Saya memahami keluhan warga, kebutuhan warga akan minyak tanah sangatlah vital, jika ada kekosongan stok, maka berpengaruh juga pada hal lainnya," tuturnya.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x