Dokter Junita Indarti: Cegah Kanker Mulut Rahim dan Kanker Serviks, Vaksin HPV Sangat Penting

- 4 April 2023, 20:32 WIB
Ilustrasi: Cegah kanker mulut rahim dan kanker serviks, vaksin HPV sangat penting
Ilustrasi: Cegah kanker mulut rahim dan kanker serviks, vaksin HPV sangat penting /PIXABAY

Menurut Junita, virus HPV dapat berkembang dalam waktu tiga hingga 20 tahun dan lebih dari 90 persen tidak menimbulkan gejala.

Baca Juga: Penderita Sakit Maag Boleh Berpuasa? Kata Dokter

Oleh karena itu, sangat penting untuk melakukan deteksi dini dengan skrining pap smear atau IVA.

Meskipun vaksin HPV masih dapat diberikan pada wanita yang sudah menikah, lebih baik dilakukan pada usia di bawah 40 tahun.

Menurut WHO, vaksin HPV masih efektif jika dilakukan pada wanita yang sudah menikah di bawah usia 40 tahun.

Baca Juga: Ramadhan 2023: Penderita Penyakit Maag Lakukan Tips Ini Saat Berpuasa

Junita juga menjelaskan, virus HPV dapat ditularkan melalui hubungan seksual yang bergantian.

Jika terasa sakit atau keluar darah saat berhubungan, kemungkinan besar virus HPV sudah berkembang menjadi kanker dan tidak bisa disembuhkan, dengan harapan hidup hanya lima tahun.

Baca Juga: Kenali Penyebab dan Deteksi Dini Kanker Payudara

Jadi, Junita mengingatkan wanita yang sudah menikah untuk selalu melakukan pemeriksaan pap smear atau IVA setiap satu atau tiga tahun sekali.

Halaman:

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x