Gempa Maroko dan Banjir Libya, Kementerian Agama Ajak Ummat Muslim Laksanakan Shalat Gaib

- 14 September 2023, 20:02 WIB
Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais Binsya), Adib.
Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais Binsya), Adib. /Kemenag.go.id/M Rusydi Sani/

WARTA TIDORE - Ribuan orang telah meninggal dunia akibat gempa di Maroko dan banjir di Libya pada pekan lalu. Kementerian Agama dengan tulus mengungkapkan belasungkawa yang mendalam atas para korban yang meninggal dan terluka dalam tragedi ini.

Kementerian Agama juga mengajak umat Islam untuk mengadakan shalat gaib. Melalui pernyataan yang dikeluarkan oleh Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais Binsya), Adib, atas nama Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, umat Islam di seluruh Indonesia diimbau untuk melaksanakan shalat gaib.

"Kepada seluruh umat Islam di Indonesia, kami mengimbau agar kita melaksanakan shalat gaib sebagai wujud kepedulian terhadap para korban yang meninggal dunia dalam peristiwa gempa bumi di Maroko dan banjir bandang di Libya," ujar Adib di Jakarta pada hari Kamis, 14 September 2023.

"Shalat gaib akan dilaksanakan untuk mendoakan para korban yang telah meninggal dunia, dan ini dapat dilaksanakan setelah shalat Jumat pada tanggal 15 September 2023," tambahnya.

Adib juga menekankan bahwa shalat gaib untuk para korban gempa di Maroko dan banjir di Libya juga akan dilakukan di Masjid Istiqlal setelah pelaksanaan shalat Jumat.***

Editor: Iswan Dukomalamo

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x